: Belajar Saham untuk Pemula
Jika anda telah menonton film "Frozen" mungkin akan tersenyum melihat karakter olaf, boneka salju yang sangat ingin merasakan hangatnya musim panas karena kedengarannya sangat mengasyikkan.
sikap naif seperti ini hampir sama dengan yang dirasakan oleh para pemain saham yang baru terjun ke bursa saham, termasuk saya yang juga mengalaminya
Pada saat kita baru mulai main saham, kita pasti membayangkan main saham adalah pekerjaan yang sangat mudah, kita tinggal beli saham tertentu trus tunggu sampai naik sehingga kita bisa mendapatkan gain.
sebelum terjun ke bursa saham, mungkin informasi yang kita dapatkan cuma setengah-setengah, entah itu karena broker saham yang cuma menceritakan hal-hal yang baik saja supaya kita mau membuka rekening saham, ataupun karena kita mendengar cerita teman yang selalu gain sewaktu main saham ( karena transaksi yang rugi nya tidak diceritakan)
sehingga saat sudah mulai main saham, kita mungkin kaget menghadapi kenyataan yang sebenarnya, ternyata tidak seindah bayangan kita, berdasarkan statistik 95% trader baru akan bangkrut, ini karena kita sama sekali tidak tau apa-apa, kita tidak memiliki persiapan
jika telah demikian apa yang harus kita lakukan? cepat-cepat menutup rekening sebelum modal awal kita habis? atau menambah modal lagi karena kita masih yakin bisa sukses di bursa saham? keputusan untuk tetap lanjut atau mundur dari bursa saham sepenuhnya tergantung kepada diri anda
yang pasti karena kita sudah terlanjur terjun ke dunia saham, sekalian belajar saham saja, sudah terlanjur jatuh ke laut daripada menyalahkan orang yang mendorong kita, kenapa tidak mulai belajar renang saja.
ini mungkin adalah awal dari perjalanan karir anda sebagai seorang trader yang sukses, 5 -10 tahun yang akan datang mungkin anda akan menyesali kenapa tidak mulai main saham lebih awal lagi, banyak-banyaklah belajar
GOOD LUCK
Good Luck
Dapatkan Rekomendasi Saham komplit sejak beli sampai jual , dikirim real-time via BBM, WA, SMS, email & YM , untuk info selengkapnya silakan add PIN BBM kami : 5F65A10F , kirim email ke milisjsxtrader@yahoo.com atau SMS/LINE/WHATSAPP di 0819-3393-3317