Trader Sejati
Written by: jsx_trader onSahabat sejati akan ketahuan saat masa sulit
Trader sejati akan ketahuan saat masa bear
Pada saat market lagi bullish, setiap orang kemungkinan besar akan profit, memakai trading sistem apa pun, indikator macam apa pun, bahkan jika anda SAMA SEKALI tidak menganalisa market cuma membeli berdasarkan feeling, anda masih bisa untung juga. karena semua saham sedang naik ramai-ramai, bahkan saham yang fundamentalnya jelek pun akan ikut terangkat naik
Pada saat ini sangat sulit untuk mengetahui apakah seseorang bisa gain itu karena memang kemampuan trading nya yang mumpuni, atau kah karena dia sedang terjebak di tengah kondisi pasar yang sangat optimis.
Pada masa bullish trader yang baru terjun di bursa saham, akan merasakan kepercayaan diri yang semu, saham apa pun yang dibeli pasti naik, akibatnya mereka mengambil resiko yang berlebihan karena merasa telah menemukan rahasia main saham yang jitu
Tapi pesta tidak akan berlangsung seterusnya, bullish dan bearish selalu datang silih berganti, pada saat banyak sekali orang awam yang mulai terjun main saham, biasanya itu adalah pertanda bahwa bull sudah hampir habis waktunya, market sudah terlalu banyak naik, saatnya untuk diturunkan sedikit
Pada saat masa bear lah yang banyak memakan korban, banyak trader saham yang tidak siap, mereka tetap trading dengan style yang sama saat bull, akibatnya portofolio makin lama makin menipis dan kepercayaan diri mereka pun mungkin akan mulai goyah
Seorang trader yang baru main saham 2-3 tahun biasanya belum teruji, karena mungkin mereka mulai masuk ke market di awal masa bull, sehingga sama sekali tidak punya bayangan.
Jika anda telah main saham 5-8 tahun, dan bisa bertahan di tengah masa bear, itu baru menandakan bahwa anda memang seorang trader sejati. bertahan yang saya maksud disini adalah bisa melewati masa bear dengan penurunan portofolio yang cukup kecil dan bisa menarik pelajaran dari market. bukan bertahan karena menyuntikkan tambahan modal lagi.
Phase paling menguntungkan dalam siklus saham, adalah pada masa transisi akhir bear ke baby bull, sehingga anda harus selalu siap menunggu peluang tersebut. phase ini bisa diibaratkan seperti kota yang baru selesai menjalani perang besar, gedung hancur berantakan, banyak sekali harta yang berserakan di tengah jalan, tapi cuma segelintir orang yang sibuk memungutnya, karena sebagian besar orang lagi terkapar luka parah tidak bisa bergerak. sedangkan orang-orang yang sibuk memungut harta rampasan ini karena sepanjang perang mereka bersembunyi menghindari serangan musuh
Good Luck
Untuk Mendapatkan Rekomendasi Saham via BBM, SMS, email & YM silakan add pin BBM kami : 76A6A78B untuk info selengkapnya atau kirim email ke milisjsxtrader@yahoo.com
Tidak ada komentar:
Posting Komentar